Kamis, Maret 15

DISDUKCAPIL TANGGAMUS SAMBANGI 4 PEKON TERPENCIL DI KECAMATAN CUKUH BALAK


TANGGAMUS, WWW.LAMPUNGHEADLINES.COMDinas Kependudukan dan Catatan sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tanggamus, Menyambangi masyarakat di kecamatan cukuh balak, yang mana letaknya jauh dari jangkauan masyarakat tersebut untuk ke kantor Kecamatan dan Disdukcapil kabupaten untuk melakukan data Perekaman Kartu tanda penduduk elektronik (KTP-EL). Maka dari itu Disdukcapil melaksanakannya dengan Sistem jemput bola langsung pada Masyarakat dibawah. 

Dan untuk kali ini, Tim yang terdiri dari 8 orang anggota dari Disdukcapil Tanggamus, melaksanakan jemput bola Perekaman pembuatan kartu tanda penduduk Elektronik (KTP-EL) ke masyarakat 4 pekon diantaranya Pekon Kuta kakhang, Pekon Sawang, Pekon Banjar Negara, dan Pekon Karang buah, yang mana akses menuju 4 pekon tersebut harus menggunakan transportasi air seperti kapal laut dengan memakan waktu hampir 3 jam lebih tergantung dengan cuaca.

Dan dengan adanya Tim dari Disdukcapil kabupaten tanggamus turun langsung, kemasyarakat pekon yang jaraknya terpencil ini, Masyarakat tidak perlu bersusah payah jauh-jauh untuk kekantor kecamatan setempat atau Kedinas Disdukcapil yang keberadaannya cukup jauh untuk dijangkau oleh mereka.

kegiatan perekaman KTP-el dengan turun langsung ke desa-desa merupakan salah satu program dari Disdukcapil Kabupaten Tanggamus agar masyarakat merasa terlayani, dengan dapat datang langsung merekam KTP-EL dan mempercepat suksesi program Pemerintah Pusat. Kegiatan pembuatan KTP-el ini gratis tanpa ada biaya yang dipungut sepeser pun.

Rombongan yang dari Disdukcapil kabupaten tanggamus yang diKetuai oleh  tim 2 Kasi Pendaftaran penduduk Risnawati M.M Dan Kasi Pengolahan dan penyajian data Sumaini M.M, 1 Administator database (ADB) 1 Operator Disdukcapil, dan dua Operator dari Kecamatan Cukuh balak dan Kecamatan Limau, serta beberapa stap pembantu dengan total berjumlah 8 orang, sedangkan tim 1 melaksanakan kegiatan serupa di kecamatan lainnya. (Rudi)

SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 Comments: