Senin, Januari 14

Lapas Kotaagung Mendapat Pujian Dari Dirjen PAS Kemenkum-HAM

Foto: Direktur Jenderal Permasyarakatan (Dirjen PAS) KEMENKUM-HAM RI sri Puguh Budi Utami didampingi Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani,  S.E., M.M., bersama jajaran mengunjungi Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II B Kotaagung, Tanggamus Lampung.

Tanggamus, www.lampungheadlines.com - Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjen PAS) Kemenkum-HAM RI, Sri Puguh Budi Utami melakukan kunjungannya ke Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas II B Kotaagung tepatnya di Pekon/Desa Way Gelang Kecamatan Kotaagung Barat Kabupaten Tanggamus.

Ada Cerita menarik terkait Kunjungan  Dirjen Kemenkum Ham RI ini, pasalnya sejak berdiri pada tahun 2005 silam, baru sekarang ini lapas II B Kotaagung ini dikunjungi seorang Dirjen PAS.

Kendati suhu udara cukup dingin akibat guyuran hujan yang enggan berhenti sedari pagi, namun Kalapas Sohibur Rachman, A.Md.IP., S.Sos., M.H. dan seluruh jajarannya, hadir pula Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, S.E., M.M., dan Wabup Hi. A.M. Syafi'i, S.Ag., serta Ketua DPRD Heri Agus Setiawan, S.Sos. menyambut hangat kedatangan Dirjen PAS ke-17 itu.

Begitu tiba di halaman lapas, petugas lapas lengkap dengan payung siap menyambut Sri Puguh Budi Utami yang turun dari Toyota Vellfire hitam B 1 PAS. Sesaat berbincang seraya Sohibur Rachman menunjukkan gazebo pembesuk yang baru dibangun, rombongan melangkah masuk melalui pintu utama lapas di Pekon Way Gelang itu.

Di dalam, blok-blok hunian para warga binaan, bagian dapur, serta lokasi pagar darurat yang beberapa waktu lalu temboknya roboh, tak luput dari perhatian dari mantan Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) itu.

"Luar biasa, Lapas Kotaagung ini bersih dan nyaman, petugas serta warga binaannya friendly (ramah). Ini kali pertama saya ke sini. Kesannya sangat baik. Saya melihat, aura para warga binaan tak ada yang tegang. Artinya, pembinaan-pembinaan terhadap warga binaan berjalan sangat baik di sini," ujar Sri Puguh.

Saat mendampingi Dirjen PAS Sri Puguh Budi Utami, Bupati Tanggamus Dewi Handajani menyatakan siap membantu recovery (perbaikan) dinding pagar lapas. Sesegera mungkin Pemkab Tanggamus membahas dan merealisasikan bantuan tersebut.

"Yang pasti secepatnya akan kami bahas di internal pemkab. Tapi soal besaran nilainya, saya belum bisa menjelaskan, karena harus kami bahas dahulu. Semoga tahun ini juga bisa segera direalisasikan," tutur Dewi Handajani diamini Wabup Syafi'i dan Ketua DPRD Heri Agus Setiawan.

Mendengar jawaban dari orang nomor satu di Kabupaten Tanggamus itu, Sri Puguh sangat berterima kasih dan bersyukur, atas kesediaan Pemkab Tanggamus dalam membantu untuk pembangunan tembok lapas yang roboh beberapa waktu lalu, Pihak Kemenkum-Ham bukan tidak ada anggarannya namun pasca roboh tembok pagar lapas dan permohonan perbaikan telah disampaikan lapas Kotaagung, Kemenkum-ham RI sudah selesai dalam menghitung anggaran yang keluar, akibatnya permohonan tembok lapas kotaagung tidak bisa dianggarkan.

"Alhamdulillah Pak Kalapas, recovery pagar dinding lapas kita akan dibantu Pemkab Tanggamus. Sungguh silaturahmi hari ini mendatangkan rezeki dan berkah untuk kita semua," ungkap Sri Puguh.

Sebagai Kalapas Kelas II B Kotaagung, Sohibur Rachman sangat berterima kasih atas kesediaan Dirjen PAS berkunjung dan singgah ke lapas setempat. Kunjungan Sri Puguh Budi Utami, menurut Sohibur, adalah momentum yang sangat berharga dalam pencapaian lapas. Pasalnya sejak 2005 silam hingga 2019 ini, baru kali ini Lapas Kelas II B Kotaagung dikunjungi oleh Dirjen PAS.

"Lapas ini didirikan sekitar tahun 2005 silam. Sejak saat itu hingga sekarang, baru kali ini Dirjen PAS berkunjung ke sini. Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan kesediaan Bu Dirjen PAS singgah. Kami paham betul, Beliau jadwalnya sangat padat. Namun Beliau bersedia menyempatkan waktu ke sini. Sungguh luar biasa," ungkap Sohibur Rachman.

Mantan Kepala Rumah Tahanan Kota Depok itu juga menyebutkan apresiasi dari Dirjen PAS atas kreativitas dan inovasi pembinaan terhadap para warga binaan. Terlebih, selama menjalani masa hukuman, para warga binaan bisa menghasilkan karya-karya kerajinan tangan yang bahkan bernilai jual.

"Bu Dirjen PAS juga memberikan atensinya perihal dinding pagar keliling bagian belakang lapas yang roboh. Bahkan Beliau langsung yang mengkomunikasikan permohonan bantuan recovery dinding pagar ini kepada Ibu Bupati dan Pak Wabup Tanggamus. Atas kesediaan Pemkab Tanggamus membantu perbaikan ini, kami juga menyampaikan terima kasih," pungkas Sohibur Rachman. (Rudi)

SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 Comments: