Kamis, Agustus 6

Banjir dan Tanah Longsor Semaka, Rendam 1.214 Hektar Areal Tanam Pertanian, Catur: Kita Upayakan Bantuan


Tanggamus, www.lampungheadlines.com - Musibah Banjir bandang dan tanah longsor yang menerjang di kecamatan semaka malam, mengakibatkan banyak kerugian bagi masyarakat, selain materi dan harta benda, salah satunya adalah  di sektor pertanian, seperti lahan persawahan masyarakat juga banyak yang mengalami dampak cukup parah. Rabu, 05/08/2020.

Untuk itu Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Tanggamus langsung melakukan pendataan ke areal lahan persawahan punya masyarakat yang terkena dampak dari terjangan banjir bandang dan tanah longsor itu.

Menurut Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Tanggamus Catur Agus Dewanto mengatakan bahwa, untuk kecamatan semaka yang areal persawahannya terkena dampak ada sebanyak 12 Pekon seperti, Pekon kacapura, Sukajaya, Sidodadi,  Garut, Karang Rejo, Sukaraja, Bangun Rejo, pardawaras, Way Kerap, Sidokaton, Kanoman dan Tugu Rejo.

" Data sementara untuk total keseluruhannya areal lahan persawahan masyarakat Semaka yang terkena dampak akibat banjir bandang dan tanah longsor tersebut, data areal persawahan yang terkena banjir ada sekitar 420 hektar dari 1.214 hektar areal tanam,"Ucap Catur.

Selain itu juga Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Tanggamus melalui UPTD PUSKESWAN  juga sedang mendata apakah ada hewan ternak (khususnya sapi, kerbau dan kambing) yang mati akibat bencana banjir bandang yang terjadi di wilayah kecamatan semaka ini.

Lanjutnya, besok (hari ini,06/08/20) Dinas Pangan dan Pertanian Tanggamus, akan kembali langsung menerjunkan tim terdiri dari POPT, Penyuluh dan Kepala UPTD serta dari tim pertanian kabupaten Tanggamus ke kecamatan Semaka.

Sebab, tim kembali hari ini turun, untuk mempetakan dan mendata kembali areal lahan - lahan pertanian milik masyarakat, yang mana kemungkinan belum masuk serta terdata oleh Tim pertanian yang diterjunkan ke lapangan.

" Nantinya akan ditentukan tingkat kerusakan dahulu, kemudian kita akan berupaya mencoba membantu mereka, sebagai antisipasinya kami Dinas pangan dan pertanian Tanggamus akan mencari bantuan-bantuan ke provinsi, minimal  nanti bisa mendapatkan bantuan berupa benih bibit padi dan akan nantinya dibagikan ke masyarakat disana, khusus areal lahan pertanian milik warga yang mengalami dampak dari banjir bandang dan tanah longsor ini,"tandanya. (Rudi)

SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 Comments: